Loading

Kapan Ke Jogja Lagi ?

@dematobing – Jogja itu ayem…! Jogja itu penuh dengan kerajaan…! Jogja itu romantis…! Jogja itu lestari…! Jogja itu selo..koyo wonge!” merupakan sebagian jawaban dari Everybuddy (sahabat Everyday Band) mengenai Jogja. Hampir semua orang Indonesia yang pernah ke Jogja pasti akan merindukan ke-istimewaan Jogja yang juga merupakan Indonesia versi mini di mana semua suku, agama dan ras di Indonesia bersatu di Daerah Istimewa Yogyakarta baik yang sedang berlibur, menimba ilmu, mengadu nasib dan menganggur tidak jelas ada semuanya. Selain itu Jogja juga merupakan bagian terpenting dari sejarah Indonesia dan sejarah tersendiri bagi orang yang pernah merasakan hangatnya Jogja seperti indahnya persahabatan dan percintaan.

Masih banyak hal yang bisa kita ungkapkan mengenai Jogja tetapi sayangnya itu terlalu banyak jika disebutkan satu per satu. Everyday Band yang merupakan salah satu band di Jogja yang terkenal sering membawakan lagu bergenre jazz dan groove ini sudah merangkumkan semua hal mengenai indah dan kehangatan Jogja. Seperti apa lagunya ? cek lagu di bawah ini ya dan setelah itu lanjut membaca artikelnya 🙂


Sebenarnya lagu ini sudah cukup lama mengisi nada-nadanya di radio-radio kesayanganmu dan mungkin sudah banyak yang membeli album Everyday Band yang ada lagu “Kapan Ke Jogja Lagi?”, penulis baru mempunyai kesempatan untuk mengulas sedikit mengenai lagu ini karena dibutuhkan tenaga ekstra untuk mendengarkan sebuah lagu dan ditulis dalam sebuah review (padahal ujungnya juga bukan review  🙁 …  )

Masih sama seperti artikel BeatBold yang dulu-dulu mengenai lagu-lagu dari Everyday Band penulis bingung mau review dan menulis apa tentang lagu ini. Masih ingat dengan “Surya Kembara” ? Let’s Do It (versi pertama) ? itu lagu yang pernah BeatBold share di blogzine musik tercinta ini dan semua tulisannya hanya mengenai imajinasi bagaimana menikmati lagu yang Everyday Band persembahkan. Untuk artikel kali ini juga hampir sama yaitu tetap menggunakan imajinasi namun sedikit berbeda dari artikel sebelumnya karena pada dasarnya lagu “Kapan Ke Jogja Lagi” ini dikemas seperti sebuah cerita pendek mengenai rasa cinta akan kehangatan kota Jogja. Siapa sih yang tidak rindu Jogja? untuk mengobati rasa rindu akan kota Jogja yang istimewa ini sering sekali orang mendengarkan lagu dari Kla Project yang judulnya “Yogyakarta” dan mungkin lagu ini sudah menjadi darah dan daging penikmat musik Indonesia. Lagu “Kapan Ke Jogja Lagi?” dari Everyday Band ini sebenarnya merupakan satu dari sekian banyak lagu mengenai Jogjakarta, yang pasti mereka tetap dengan ciri khas Everyday Band.

Hal yang tidak mungkin terlupakan dari Everyday Band dari semua lagunya termasuk lagu “Kapan Ke Jogja Lagi?” adalah sound dari blocking piano dengan chord dan tune yang jazzy dan arpeggiator synthesizer menjadi ciri khas band ini yang menurut penulis adalah band beraliran jazz yang bisa memadukan traditional jazz dengan modern jazz. Sebenarnya banyak band yang beraliran jazz seperti Everyday Band yang juga memadukan unsur traditional dan modern jazz namun sayang kita lebih sering mendengar lagu yang terlalu digitalize sehingga kesannya terlalu modern tapi it’s ok selama masih dapat dinikmati why not? Melalui lagu “Kapan Ke Jogja Lagi” kita bisa menikmati perpaduan antara unsur traditional dengan modern jazz sehingga dapat dinikmati oleh berbagai kalangan baik kalangan muda maupun tua. Beat yang rapi dari drum dan guitar bass yang memberikan rhytem yang pas pada lagu ini seperti menunjukkan alur lagu yang memudahkan kita untuk mengetahui di mana part song-nya dan part reff-nya. Mungkin bagi musisi dan kritikus musik yang profesional hal seperti ini menjadi hal yang sederhana dan sepele untuk dibicarakan namun menurut penulis dan beberapa penikmat musik Indonesia karena hal sederhana dan sepele  inilah kita menjadi hapal lagu yang dipersembahkan oleh musisi, bukankah lagu memang diciptakan dan dipersembahkan untuk dinikmati oleh semua orang? Suara Sang vokalis yang merdu dan indah sudah tidak perlu dipertanyakan lagi karena tanpa kemerduan suaranya sudah jelas berarti band ini bukan Everyday Band yang biasanya.

Memang band yang beranggotakan Reagina Maria (vocal), Bramantyo Wikantyoso (keyboard, synth), Gilang Adhyaksa (keyboard), Harley Yoga P. (bass), dan Anggrian Hida (drum) ini kalau mau membahas masalah skill mereka sudah jagoannya semua. Meskipun mereka jagoan ataupun spesialis di masing-masing instrument, mereka sama sekali tidak melupakan yang namanya harmonisasi. Memang berbeda dengan band rock di mana satu atau dua alat musik terkadang mendominasi tetapi Everyday Band seperti sudah mempersiapkan kemasan lagu “Kapan Ke Jogja Lagi” dengan sempurna agar dapat dinikmati semua penikmat musik Indonesia.

Nah!! kamu juga bisa menikmati Official music video dari Everyday Band dengan lagu “Kapan Ke Jogja Lagi?” di akun Official akun Youtube Everyday band atau juga bisa langsung klik di sini. (buka di tab baru)

Kapan Ke Jogja Lagi ?

Dema Tobing

Seorang penikmat musik dengan segala keterbatasannya

svg

What do you think?

Show comments / Leave a comment

Leave a reply

Loading
svg
Quick Navigation
  • 01

    Kapan Ke Jogja Lagi ?